Bagaimana kita tau kelinci kita sakit atau tidak? Apakah kelinci kesayangan kita sehat?
Gimana caranya agar kita tau bahwa kelinci sakit? Banyak pemilik kelinci yang tidak sadar bahwa kelincinya sedang mengalami kondisi tidak baik.
Sebenarnya mengetahui kelinci sakit sangat mudah, Maka dari itu baca baik-baik artikel ini yaaa...
Baca juga:
Kelinci yang sakit dapat terdeteksi jika ada perubahan dari perilaku yang normal, kelinci yang normal itu cerdas, waspada, aktif, ingin tahu, memiliki bulu yang halus dan kondisi tubuh yang baik.
Halo, mimin ada UPDATE artikel terbaru lho! Yuk cek disini.
Kesakitan dapat terlihat dengan jelas, jalan yang pincang, atau perubahan cara berjalan, menarik diri atau usaha melindungi bagian tubuh yang luka, canggung, dan postur yang tidak normal, menjilat, menggesek, atau menggaruk bagian tertentu, atau penurunan nafsu makan.
Kelinci berbeda hewan peliharaan yang lain, karena kelinci beradaptasi sebagai hewan yang dimangsa, seekor binatang yang harus menyembunyikan segala jenis kekurangannya dengan tujuan menyelamatkan diri dari pemangsa.
Ciri-ciri kelinci yang sedang sakit adalah seperti perubahan cara bernafas, keengganan untuk bergerak, kecenderungan menerang, tidur atau istirahat yang tidak normal, gelisah atau ekspresi khawatir.
Seekor kelinci yang sakit perut atau sakit kaki akan berbaring merentang atau duduk dalam posisi membungkuk. Gigi yang gemertak adalah tanda kesakitan yang luar biasa.
Apakah kamu pernah melihat kelincimu seperti itu?
Sangatlah tidak biasa bagi kelinci untuk bersuara, tapi jika mereka merasakan kesakitan mendadak atau ketakutan, mereka akan mengeluarkan jeritan yang sangat tinggi, yang sangat tidak nyaman bagi setiap orang yang mendengarnya, namun memang jarang kelinci seperti ini (jika breeder atau pemiliknya merawat kelinci tersebut dengan benar) makanya baca tentang cara merawat kelinci yang baik dan benar tanpa membuat kelinci stress dan mati. silahkan diklik dan dibaca lagi postingan kita.
Sangat sering penyakit pada kelinci didiagnosa oleh vet, dan dianggap remeh. Sangatlah sulit juga membedakan antara kesakitan pada kekhawatiran/kegelisahan pada kelinci, khususnya karena keduanya sering terjadi bersamaan, dan menyebabkan perubahan perilaku yang serupa.
Kelinci akan gelisah atau khawatir jika mereka ditempatkan pada lingkungan yang baru.
tak terasa tulisan saya sudah cukup panjang, begitulah cara mengetahui kelinci yang sakit, terima kasih sudah berkunjung. Selamat membaca, be a smart reader & enjoy coffee :)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar