Rabu, 19 Agustus 2009

Tas Kelinci













Jumat, 14 Agustus 2009

Rabu, 29 Juli 2009

Perencanaan pengembangbiakan kelinci

Sebagai seorang peternak, pertanyaan mendasar yg sering terlintas dibenaknya adalah “Setahun bisa ngelahirin berapa anak???”. Hal ini tentu saja sangat wajar mengingat semakin besar jumlah anak yg dilahirkan/tahunya berarti semakin besar pula pendapatan yg akan diperoleh. Lalu,..berapakah jumlah anak yg mampu dilahirkan oleh seekor kelinci?

Untuk menjawab pertanyaan tersebut tentu saja kita harus memiliki data ttg lama mengandung dan lama seekor kelinci menyapih anaknya. Berikut adalah data yg bersumber dari James Blakely & David H.Bade

Kawin Ulang (Hari)

Jarak antar litter (Hari)

Jumlah litter/tahun

Lama penyapihan (Hari)

14

21

28

42

45

52

59

73

8

7

6

5

28

35

42

46

catatan : jarak antar litter adalah jarak antara kelahiran yg satu dengan kelahiran berikutnya

Data di atas dihitung dengan mengasumsikan bahwa suatu kelinci indukan mengandung selama 28-35hari. Dari data tersebut terlihat jelas bahwa semakin pendek lama penyapihan(lama anak kelinci menyusui dan tinggal bersama induknya) maka semakin banyak jumlah kelahiran pertahunya. Kelinci yg menyapih anaknya selama 14 hari memiliki kesempatan untuk melahirkan sebanyak 8 kali/tahun. Artinya jika setiap kelahiran kelinci tersebut melahirkan 6 anak kelinci, maka setiap tahunya seekor kelinci dapat melahirkan 48 ekor anak kelinci..jumlah yg cukup banyak bukan? :)

Tapi yg menjadi pertanyaan bagaimanakah kualitas anak kelinci tsb?Yup,..sudah pasti kualitas anak kelinci tersebut tidak sebaik mereka yg disapih selama 35 hari. Semakin singkat usia penyapihan maka bisa dipastikan bobot dan kualitas anak kelinci tersebut semakin menurun. Semua ini tergantung kepada masing2 peternak, Kami sendiri di chandikarabbit menggunakan masa penyapihan minimal 1 bulan.

Semoga bermanfaat :)

“nyepen’gan”(red:megang) kelenci

Suka kelinci?berarti suka megang juga dong…nah tau gak cara memegang kelinci yg benar?

Banyak orang mengira cara memegang kelinci adalah dengan memegangkedua telinga mereka, atau kedua kaki mereka. Duhh…kasian kelincinya…

Kedua cara tsb adalah cara yg salah.., Telinga kelinci adalah organ yg tidak memiliki tulang sehingga cukup kuat untuk dijadikan tumpuan ketika Kita sedang mengangkat kelinci. Justru organ ini adalah organ yg kaya akan pembuluh darah tipis yg mudah rusak/pecah. Mengangkat kelinci dengan bertumpu pada kedua telinganya dapat mengakibatkan kerusakan permanen pada telinga kelinci tsb. Begitu juga dengan mengangkat kelinci dengan bertumpu pada kedua kaki kelinci juga dapat mengakibatkan kelinci tsb cacat dan tidak dapat berjalan secara sempurna karena kaki yg patah.

Lalu bagaimana cara memegang kelinci???

Ada tiga cara,…

  • Memegang punggung kelinci. Biasanya hal ini dilakukan untuk kelinci kecil yg memiliki bobot antara 1-2kg. Lihat gambar paling atas.
  • Cara kedua adalah dengan memegang punggung kelinci dan bagian pantat kelinci. Cara ini sering dilakukan untuk kelinci yg berukuran besar yg memiliki bobot lebih dari 2kg seperti kelinci Plams. Lihat gambar tengah
  • Cara terakhir adalah dengan mengangkat kelinci seperti mengangkat piala. Cara ini biasanya dilakukan untuk melihat jenis kelamin kelinci tsb. Lihat gambar yg paling bawah.

Semoga bermanfaat :)

Taman Ria…

Mungkin salah satu bisnis yg bisa membuat awet muda adalah peternakan kelinci. Hari ini sy masuk ke peternakan dengan tubuh yg lunglai(kecapean),…yah seperti biasa,..pagi2 ke kandang, ngurus ini-itu,..mulai dari nyapu2, bikin pakan, hingga mengurus orderan. Rutinitas itu kadang membuat tubuh ini lelah…tapi pagi ini tujuan utama sy ke kandang adalah untuk mengambil foto Taman Ria yg baru saja jadi.Taman Ria???Yups,..Taman Ria,..Taman Ria adalah kandang khusus anak2 kelinci..kandang ini berukuran cukup besar dengan 2 tangga dan 1 jembatan, sehingga kelinci2 bisa berlarian dan bersuka ria.

Dengan tubuh yg letih sy mulai memoto…

jepret,..jepret….ziiiiing,….jpreeat…

moment demi moment sy abadikan dengan camdig pinjaman,…ketika sedang asyik memoto,..tanpa sy sadar sy mulai ketawa-ketiwi sendiri,..

Ternyata kelakukan kelinci2 tsb penyebabnya :P

Ada kelinci yg lg naik tangga,..turun tangga,..ngejar2 pakan,..hingga yg bergerumul untuk menghangatkan badan…

pufhhh,…senaaang rasanya melihat kelinci2 yg sehat dan ceria seperti itu… :)

.

.

.